10 Cara Untuk Move On

Mungkin kini anda sedang merasa sedih & kecewa karena ditinggalkan seseorang atau telah lelah untuk tetap mempertahankan hubungan anda, hingga akhirnya memutuskan untuk "MOVE ON!" namun kemudian muncul dalam pikiran anda "Bagaimana bisa melupakan dia ketika rasa dan ingatannya masih terlintas dalam pikiran?"

Sangat di sarankan baca ini juga :

Sebenarnya itu mudah saja, mengapa mudah? Karena bila anda berfikir hal tersebut sulit untuk dilakukan, maka akan sulit dilakukan, begitupula sebaliknya. Ini semua tentang memanipulasi pikiran anda.  Sama seperti ketika anda jatuh cinta pada orang tersebut, pikiran anda dibutakan oleh cinta dan walaupun anda telah tersakiti namun terasa sulit untuk melanjutkan hidup tanpa dia. Anehkan? namun itulah cinta, tapi jangan khawatir karena inilah saatnya anda membuat salah satu perubahan besar dalam hidup anda, berikut 10 cara untuk Move On:


CARA 1

Hapus semua kontak & buang semua pemberian darinya
Hapus semua no handphone, pin bb, hingga bila perlu hapus pertemanan atau blokir pertemanan disemua sosial media & dan buang semua pemberian dari dia. Terlihat terlalu berlebihan namun itulah yang harus anda lakukan, karena hal tersebut sangat menentukan berhasil tidaknya usaha anda untuk Move On.  Namun perlu diingat memutus komunikasi bukan berarti memutus tali silaturahmi, anda dapat berteman kembali setelah anda Move On.


CARA 2

Pintar-pintarlah dalam memilih musik yang anda dengar
Bahasa musik akan langsung menyentuh hati, jangan dengarkan musik-musik yang memiliki kenangan bersama dia dan musik yang bertemakan kegalauan. Akan lebih baik bila anda mendengarkan musik yang bertemakan Move On dan Motivasi.


CARA 3

RENUNGKAN!
Tujuannya bukan untuk meratapi yang terjadi, namun kini saatnya anda untuk membuka mata hati.  

Pejamkan kedua matamu, kini ingatlah kembali semua kejadian dan semua kenangan yang pernah kalian lalui bersamanya. kalau perlu flashback dari awal pertemuan kalian sampai akhirnya terpisah seperti saat ini. Rasakan semua perasaan kalian saat itu. Rasa sayang, bahagia, senang, dan semua yang dirasakan disetiap moment yang terjadi. 
Dan tiba saatnya kini RENUNGKAN! 

Kini dia sudah pergi meninggalkanmu,  sudah tak lagi merasakan semua hal yang kau rasakan dan dia sudah tak akan kembali lagi berada disampingmu untuk selamanya!.
Menangislah sedalam2nya. Teruslah hingga air mata itu habis dan semua perasaan dalam hati hilang.


CARA 4

BANGKITLAH!
Bangunlah dari kesedihanmu. Bangkitlah dari jatuhmu. Kini perasaan anda telah tenang dan tak lagi dibutakan oleh cinta, saatnya untuk membuka mata hati. Lihatlah! Anda masih memiliki keluarga yang selalu menyayangi & mendukungmu, masih ada sahabat yang selalu ada untukmu. Dan yang terpenting kelak anda akan bertemu dengan seseorang yang telah ditakdirkan untuk membahagiakanmu, Percayalah!


CARA 5

MEDITASILAH!
Kini lakukan peregangan badan atau sering disebut "ngulet" lalu tariklah nafas dalam dalam sampai tak bisa lagi mengambil nafas lalu tahan selama beberapa detik dan buang perlahan-lahan. lakukan ini terus sampai hati menjadi sangat tenang, lalu pikirkan semua hal positif dan rasakan semua kedamaian pikiran mu


CARA 6

Sibuk kan diri dengan hal positif
Buat agenda untuk dilakukan, sibuk kan dirimu dengan semua hal positif yang dapat anda lakukan. isilah hidupmu dengan kegiatan penuh, fokuskanlah pikiranmu hanya pada apa yang akan dilakukan dan pada apa yang ingin anda capai.


CARA 7

Berkumpul bersama teman
Berkumpulah bersama teman-temanmu, bersenang-senanglah. dan nantinya anda akan sadar bahwa dibumi ini bukan hanya "dia" seorang yang berarti & mengisi hari-harimu, tetapi mereka, teman-temanmu begitu sangat berarti dalam mengisi kebahagiaan dalam setiap hari-harimu.


Cara 8

Cari nuansa baru dalam hidup
Carilah nuansa baru dalam hidupmu. Baik itu pergi kesuatu tempat yang belum pernah anda kunjungi, ataupun melakukan sesuatu yang belum pernah anda lakukan. Dengan begitu anda akan mengerti bahwa hidup ini sangatlah indah, penuh dengan hal baru yang menyenangkan dan anda akan belajar bahwa banyak yang bisa dilakukan didunia ini.


Cara 9

Berdamailah dengan diri anda
Ketika hidup anda telah normal kembali, saatnya untuk maafkanlah dia dan berdamai dengan diri anda sendiri. Anda dapat berteman kembali dengannya dan seiring berjalannya waktu, anda akan mengerti bahwa semua yang telah terjadi dimasa lalu memberikan pelajaran berharga tentang pendewasaan diri dan menjadikan anda pribadi yang kuat.


Cara 10

Lanjutkan hidup dan bahagialah
kini anda telah berhasil melakukan perubahan besar dalam hidup anda, anda patut untuk berbangga diri karena anda telah berhasil melewati salah satu fase tersulit yang dialami hampir setiap manusia dalam siklus kehidupan yaitu, dapat menerima dengan iklas apa yang telah ditakdirkan dan Percaya bahwa Tuhan selalu memberi yang terbaik.

lanjutkan hidup anda dan Bahagialah!


SUMBER 

Baca Juga:

blogger yang menyikapi dingin dengan segala perubahan dunia. bergerak hanya karena ada sesuatu yang dia minati

Hot topik lainnya

4 Tanggapan untuk "10 Cara Untuk Move On"

  1. pertamax dlu ah... :)
    :( tapi aku susah banget move on...pdhal udh lama...

    BalasHapus
    Balasan
    1. banget... mana skrang aku kaga ngerti sehelir rambutnya pun... :'(
      serasa masih kemarin dya manja cma aku... :(
      [ ups curhat ]

      Hapus
    2. waduh ini mah akut.
      download video mario teguh yang banyak hhe :sugest

      Hapus

Scroll to top